Padang – Dalam upaya menciptakan lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) yang bersih dari peredaran narkoba (BERSINAR), Lapas Kelas IIA Padang menggelar razia gabungan bersama aparat penegak hukum. Razia ini melibatkan personel dari Polda Sumatera Barat dan Kodim 0312 Padang.Kamis- 20 Maret 2025
Kepala Lapas Kelas IIA Padang, Bapak Junaidi Rison, menyatakan bahwa razia ini merupakan bagian dari komitmen pihaknya dalam memberantas peredaran narkotika di dalam lingkungan lapas. Kegiatan ini dilakukan secara mendadak guna mencegah adanya upaya perederaan Narkoba di dalam Lapas maupun diluar lapas.
"Kami bekerja sama dengan aparat penegak hukum untuk memastikan bahwa Lapas Padang benar-benar bersih dari narkoba. Razia ini dilakukan secara menyeluruh dengan memeriksa kamar hunian, Lemari Pakaian, serta area yang berpotensi menjadi tempat penyimpanan barang terlarang," ujar Junaidi.
Dalam razia tersebut, petugas melakukan pemeriksaan tubuh hingga seluruh area Kamar Blok Hunian untuk memastikan tidak ada benda terlarang yang tersembunyi.
Dari hasil razia, petugas menemukan sejumlah barang terlarang yang kemudian diamankan untuk dilakukan pemusnahan. Kepala Lapas menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan pengawasan ketat dan menjatuhkan sanksi tegas bagi warga binaan yang terbukti melanggar aturan dan juga kepada oknum petugas yang berani mencoba memasuki benda terlarang maupun yang dilarang.
"Kami tidak akan memberi toleransi terhadap peredaran narkoba di dalam lapas. Langkah ini merupakan bentuk nyata dari komitmen kami dalam menciptakan lapas yang aman dan bersih dari narkotika," tambahnya.
Pihak lapas berharap dengan adanya razia gabungan ini, peredaran narkoba terutama di Sumatera Barat dapat ditekan, serta meningkatkan kesadaran warga binaan untuk menjauhi penyalahgunaan narkotika.
0 Komentar