BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Right Button

test banner SELAMAT DATANG DI WEBSITE "ONE NEWS INDONESIA", SELAMAT MEMBACA SEMOGA BERMANFAAT

Aksi Cepat Tanggap Satgas Yonif 330/Tri Dharma, Berhasil Padamkan Kebakaran Hutan di Intan Jaya

Intan Jaya | Aksi cepat tanggap dalam penanganan kebakaran hutan, berhasil dilakukan oleh personel Satgas Pamtas Mobile RI-PNG Yonif 330/Tri Dharma dengan menaklukan si jago merah yang membakar Hutan di Kampung Mamba, Kab. Intan Jaya, Papua Tengah (17/10/23). 

Dansatgas Yonif 330/TD Mayor Inf Dedy Pungky Irawanto. S.I.P.,.M.I.Pol. menjelaskan bahwa sebelum terjadi kebakaran, terpantau ada aktivitas sekelompok masyarakat yang membakar tumpukan sampah di lokasi kebakaran.

Praka Limbong, Personel Pos Mamba Satgas Yonif 330 yang sedang berjaga dan pertama kali melihat kepulan asap membumbung tinggi segera melaporkan hal tersebut.

"Saya melihat sekelompok warga berteriak dan berlari menjauhi lokasi kebakaran. Musim kemarau dan angin kencang yang bertiup membuat titik api dengan cepat meluas," jelasnya.

Mencegah kobaran api semakin meluas, Dansatgas memerintahkan personel Satgas 330 untuk segera memadamkan api. 

"Dengan tidak mengabaikan faktor keamanan, personel Satgas 330 saya perintahkan untuk menuju lokasi dan segera memadamkan api," ucapnya.

Setibanya di lokasi, dengan sigap personel Pos Satgas 330 bahu membahu memadamkan api agar tidak menjalar semakin luas. Selain itu, Dansatgas 330 juga berupaya meminjam mobil pemadam milik Bandara Bilorai dan Truk pengangkut air milik PT. TJP guna membantu proses pemadaman agar lebih optimal.

Puji syukur, kobaran api dapat dipadamkan, dan aksi sigap Satgas 330 berhasil mencegah kebakaran hutan di Intan Jaya semakin meluas.

"Kedepan kita akan mengedukasi warga tentang bahaya kebakaran hutan dan bagaimana langkah pencegahannya," tegas Dansatgas.

Posting Komentar

0 Komentar